on . Hits: 74

Rapat Pemilihan Pemain Tenis PTWP Korwil Madiun Digelar Secara Daring,
PA Magetan Siap Berpartisipasi Aktif

Magetan, 21 Juli 2025 – Dalam rangka persiapan menghadapi turnamen tenis antar-korwil, Pengurus Persatuan Tenis Warga Peradilan (PTWP) Koordinator Wilayah Madiun menggelar rapat daring pada hari Senin, 21 Juli 2025. Rapat ini membahas teknis dan pelaksanaan pemilihan pemain tenis yang akan mewakili Korwil Madiun. Rapat dimulai pukul 13.00 WIB dan dibuka secara resmi oleh Muhammad Jati Muharramsyah, S.Ag., S.H., M.H. selaku pembicara. Agenda utama adalah pembahasan mengenai mekanisme seleksi pemain yang akan berlaga mewakili Korwil Madiun dalam turnamen tenis tingkat wilayah. Pengadilan Agama (PA) Magetan turut ambil bagian dalam rapat ini dan diwakili oleh tiga peserta, yaitu: Dr. Drs. Sugeng, M.Hum, Helmy Ziaul Fuad, S.H.I., S.H., M.H ,Hj. Nilna Niamatin, S.Ag., M.H.

Disepakati bahwa pemilihan pemain akan dilaksanakan pada hari Jumat, 25 Juli 2025, bertempat di Lapangan Tenis Perhutani Kabupaten Madiun. Pemilihan ini akan menentukan dua atlet terbaik yang akan mewakili PTWP Korwil Madiun dalam ajang yang akan datang. Dari Pengadilan Agama Magetan, delapan orang ditunjuk sebagai peserta dalam proses seleksi, yakni: Hermin Sriwulan, Huda Lukoni, Nilna Niamatin,Sukirman, Helmy Ziaul Fuad, Sunyoto, dan Rofi' Almuhlis.

Partisipasi aktif dari PA Magetan menunjukkan komitmen dalam mendukung kegiatan olahraga di lingkungan peradilan serta memperkuat solidaritas dan semangat sportivitas antarwarga peradilan di wilayah Madiun. Dengan harapan besar untuk mengirimkan perwakilan terbaik, PA Magetan siap mengikuti proses seleksi dan mendukung kelancaran agenda PTWP Korwil Madiun tahun ini.

(Pa.Mgt/WTH)

Magetan, 21 Juli 2025

APLIKASI - APLIKASI PENDUKUNG


Hubungi Kami

Pengadilan Agama Magetan

Jalan Raya Magetan Maospati

Km.06 Magetan 63391

Telepon : 0351 895169

Fax : 0351 897378

Administrasi Perkantoran : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Tabayun & Perkara : kepaniteraan.pamagetan@gmail.com

Facebookpage : @pamagetan

Tautan Aplikasi

Pengadilan Agama Magetan @2025

UserWay